Featured Posts

MUARA BISNIS UNTUK ANDA



Dalam Tata Krama dan Tata Cara Periklanan Indonesia dinyatakan bahwa iklan adalah
segala bentuk pesan tentang suatu produk yang disampaikan lewat suatu media dan dibiayai
oleh pemrakarsa yang dikenal serta ditujukan kepada sebagian atau seluruh masyarakat.
Media Iklan saat ini sangat beragam seperti iklan koran, spanduk, dan flyer pada media cetak,
radio dan televisi pada media elektronik dan iklan di internet yang sedang ramai saat ini.
Biaya yang digunakan untuk membuat sebuah iklan tidaklah murah, bahkan bisa dikatakan
sangat mahal, meski begitu semua perusahaan baik perusahaan kecil maupun perusahaan besar
tetap ingin mengiklankan produk yang dihasilkannya. Hal ini jelas dilakukan karena fungsi iklan
untuk sebuah produk dan perusahaan sangat penting. Selain untuk meningkatkan penjualan juga
untuk mempersepsikan imej produk dan perusahaan kepada audience. Perusahaan-perusahaan
besar misalnya bisa mengeluarkan uang milyaran rupiah untuk dapat beriklan di televisi, mereka
tidak hanya mengejar penjualan produk yang maksimal tapi juga ingin terus dapat diingat oleh
audience dengan cara komunikasi iklan yang unik. Tetapi untuk perusahaan-perusahaan kecil
yang memiliki keuntungan yang tidak banyak namun tetap berusaha memajukan usahanya, biaya
yang dikeluarkan untuk beriklan seringkali menjadi kendala, jangankan untuk beriklan di televisi,
beriklan di media cetak seperti koran pun biayanya masih cukup tinggi.
Dari alasan tersebutlah bermunculan tabloid iklan di Tasikmalaya, tabloid ini mengkhususkan diri
menjadi tabloid iklan karena hanya berisi tentang iklan produk-produk lokal di Priangan Timur. Selain
biaya pemasangan iklan yang relatif lebih murah, pihak perusahaan pun bisa meminta desain
iklan
untuk produknya sesuai dengan yang diharapkan kepada pihak tabloid. Tapi tetap saja ada
kendala dalam pendistribusian tabloid karena tabloid bersifat gratis dan pencetakannya sangat
terbatas sehingga tempat distribusipun terbatas, tidak mencakup seluruh wilayah PRIANGAN TIMUR.
Karena satu dan lain hal, tabloid iklan semakin lama semakin berkurang dan yang tersisa
diantaranya adalah tabloid iklan MUARA BISNIS.
MUARA BISNIS merupakan perusahaan tabloid iklan dari MUARA IKLAN yang
pendistribusiannya mencakup wilayah PRIANGAN TIMUR, penerbitan tiap edisinya hanya sebulan
sekali yaitu pada awal bulan, selain itu MUARA BISNIS memiliki karyawan khusus untuk
mendistribusikan tabloidnya pada target yang potensial. Karyawan yang bekerja sebagai desainer
biasanya selalu sibuk pada akhir bulan untuk menyelesaikan edisi tabloid. Sebelum akhir bulan
biasanya karyawan lapangan menawarkan jasa iklan kepada perusahaan-perusahaan di sekitar
PRIANGAN TIMUR dan para desainer mendesain iklan non tabloid seperti spanduk, kartu nama,
dan lain-lain.
Sebuah iklan erat kaitannya dengan desain. Desain iklan yang baik dan unik akan diingat oleh
audience dan nantinya akan berpengaruh terhadap tingkat penjualan produk yang diiklankan.
Perusahaan-perusahaan besar telah banyak menerapkan penggunaan desain iklan yang dapat
mempersepsikan produknya terhadap audience. Lalu bagaimana dengan
perusahaan-perusahaan lokal yang kebanyakan merupakan perusahaan menengah ke bawah
yang memiliki budget terbatas untuk membuat sebuah iklan, MUARA IKLAN melihat bahwa
iklan-iklan produk yang ada dalam tabloid ini hanya berusaha menyampaikan pesan tentang
produk atau jasa sampai pada hal yang membuatnya berkesan atau berbeda dengan produk lainnya
yang serupa. Oleh sebab itulah segeralah tertarik untuk melakukan kerja sama di perusahaan
MUARA IKLAN untuk di terjemaahkan dalam tabloid MUARA BISNIS.
Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl